Deus adalah salah satu brand fashion yang populer dan hits pada masa sekarang. Sangking populernya, tak heran kalau saat ini sudah banyak produk deus yang kw atau bukan asli (palsu). Bahkan baju deus yang palsu akan dibuat secara khusus hingga bentuknya mirip dengan deus asli. Maka dari itu, mulai saat ini anda harus berhati-hati dalam memilih baju deus yang terbaik.
Ada beberapa cara dan tips yang harus anda terapkan dalam membedakan deus asli dan palsu. Disini kami telah menyediakan beberapa tipsnya, yuk kita simak pembahasan yang berikut ini.
- Kain serta Jahitannya
Jika kita menelaah lebih detail, sebenarnya baju yang berasal dari produk deus asli serta palsu akan kelihatan sangat berbeda. Apalagi pemilihan kain maupun bentuk jahitannya. Perlu anda ketahui kalau pakaian milik deus ori memiliki karakteristik kain tebal yang jauh lebih tebal daripada palsunya.
Versi palsu deus lebih mengarah pada bahan yang sangat tipis. Kemudian pakaian deus juga lebih cenderung jahitan yang sangat rapih. Tentunya ini kelihatan beda dengan versi palsunya, dimana jahitan pada versi palsu lebih tidak rapih.
- Price Tag
Cara membedakan baju deus asli dan palsu selanjutnya adalah anda dapat melihatnya dari segi price tag. Melalui price tag, anda bisa melihat dengan jelas betapa bedanya antara baju deus asli maupun palsu. Dalam versi yang original, price tag baju deus original akan nampak dengan sangat jelas.
Versi palsunya, baju deus tersebut terlihat lebih sulit dan juga tidak jelas hingga kita tidak bisa membacanya. Selain itu, di bagian price tag ini versi aslinya akan tersedia tulisan yang berupa Deus Ex Machina. Dan yang paling terakhir bagian bawahnya anda akan melihat tulisan yang seperti Heavy Good.
- Label Barcode
Label barcode yang pastinya akan selalu ada di tiap-tiap baju deus versi aslinya. Jelasnya, setiap produk yang dimiliki oleh deus akan tertera Deus Ex Machina pada barcode tersebut. Perusahaan baju deus ini menerapkan barcode semenjak tahun 2019 yang lalu.
Sementara itu, apabila anda menemukan suatu produk deus dan tidak memiliki label barcode maka hal ini sudah bisa anda pastikan kalau produk tersebut adalah palsu. Nah, bagi anda yang ingin mengecek asli atau tidak baju deus, maka anda dapat memakai aplikasi pendukungnya, yakni Certieye
- Sablon
Pakaian deus asli tentu saja mempunyai sablon yang lebih jelas ketimbang baju deus yang palsu. Hasil sablonnya akan menempel di kain. Jadi, jika sablon tersebut digosok dengan menggunakan setrika meski panas, tentu saja tidak mudah terlepas.
Yang pastinya hal ini juga terlihat beda jika dibandingkan dengan versi palsunya. Dimana sablon versi palsunya akan mudah untuk terlepas serta terkelupas ketika digosok. Bahkan, pada saat anda melepasnya dengan memakai kuku, tentu saja sablon dari deus palsu akan terkelupas.
- Tag Size
Yang paling terakhir dalam cara membedakan baju deus asli dan palsu adalah anda dapat melihatnya dari sisi tag size. Tag size tertera di dalam kaos yang memiliki tulisan Deus Ex Machina untuk produk yang aslinya.
Seringkali di bagian tag size produk yang berasal dari deus asli memiliki simbol dengan bentuk lingkaran yang akan mengelilinginya. Namun, apabila produk tersebut palsu, maka akan nampak tulisannya saja yang tidak memiliki lingkaran tersebut.
Dengan demikian pembahasan kita kali ini yang mengenai bagaimana cara membedakan baju deus asli dan palsu. Perhatikanlah beberapa cara yang ada diatas dalam membeli baju deus agar anda tidak akan menyesal.